Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal PTS/UTS PAI Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum 2013

Soal PTS/UTS PAI Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum 2013 - Pada kesempatan kali ini kami ingin bagikan contoh soal Ulangan Tengah Semester / Penilaian Tengah Semester untuk mata pelajaran Agama Islam pada jenjang Kelas 4 SD/MI di Semester Satu/Ganjil K13 dan dilengkapi dengan kunci jawaban.

soal uts pai kelas 4

Soal UTS PAI Kelas 4 Semester 1 K13 revisi 2020 yang akan kami berikan dapat digunakan sebagai sarana belajar untuk menghadapi ulangan tengah semester sesungguhnya. Selain itu dapat digunakan oleh bapak atau ibu sebagai referensi pembuatan soal baik itu untuk ulangan ataupun untuk penilaian tengah semester atau penilaian akhir semester.

Soal PAI Kelas 4 SD berikut sudah sesuai kurikulum yaitu kurikulum 2013 atau K13. Soal ini juga sudah dilengkapi dengan kunci jawaban sehingga dapat digunakan belajar tanpa harus memikirkan mencari jawaban. Untuk soal dan kunci jawaban dapat anda unduh pada link dibawah soal yang sudah kami sediakan.

Soal dan Kunci Jawaban UTS/PTS Agama Islam Kelas 4 SD Semester 1 Kurikulum

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang paling benar!

1. Surah Makkiyah merupakan surah yang diturunkan di ....


a. Mekah

b. Madinah

c. Mesir

d. Yaman

2. Secara bahasa “al-Falaq” artinya waktu ....

a. sore

b. malam

c. subuh

d. siang

3. Surah “al-Falaq” diturunkan ketika Rasulullah sedang ....

a. makan

b. minum

c. sehat

d. sakit

4. Penamaan Surah “al-Falaq” diambil dari ayat ke- ....

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

5.
Ayat di atas berbunyi ....

a. Min syarri mā halak

b. Min syarri mā khalaq

c. Mim syarri mā khalaq

d. Min syarri wā khalaq

6.
Merupakan ayat dari surah Al-Falaq yang ke- ....

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

7. Iman menurut bahasa artinya ....

a. melihat

b. percaya

c. mengetahui

d. kebaikan

8. Wujudnya alam raya ini menunjukkan adanya ....

a. Nabi

b. Rasul

c. Allah

d. Jin

9. Rukun Iman yang pertama adalah ....

a. Iman kepada Rasul

b. Iman kepada Allah

c. Iman kepada Malaikat

d. Iman kepada kitab-kitab Allah

10. Orang yang tidak beriman disebut juga orang yang ....

a. kufur

b. alim

c. abid

d. soleh

11. Seorang yang membenarkan adanya Allah dengan hati, diucapkan dengan lisan, dan diamalkan dengan tindakan disebut sebagai orang yang beriman atau disebut ....

a. muhsin

b. mursyid

c. muslih

d. mukmin

12. Sering kita melihat hewan cicak merayap di dinding, padahal makanannya adalah serangga yang biasa terbang. Dan cicak dapat menangkap hewan yang terbang disekitarnya. Ini merupakan kehendak dari ....

a. cicak

b. Allah

c. serangga

d. jin

13. Allah SWT memiliki 99 nama yang disebut ...

a. Asmaul Uzma

b. Af’alul Husna

c. Asmaul Husna

d. Asmaul Ulya

14. Al-Bashir artinya ....

a. maha melihat

b. maha besar

c. maha mengetahui

d. maha kuasa

15. Allah SWT mempunyai sifat Al-‘Azim yang artinya ....

a. maha agung

b. maha kuasa

c. maha tahu

d. maha tahu

16. Maha adil merupakan sifat Allah SWT, atau disebut ....

a. Al-Bashir

b. Al-‘Adl

c. Ar-Rahim

d. Al-Kholiq

17. Seekor semut hitam yang merayap diatas batu hitam pada malam hari dapat dilihat oleh Allah SWT. Karena Allah SWT memiliki sifat ....

a. Al-Bashir

b. Al-Bathin

c. As-Sami’

d. Al-Malik

18. Dengan meyakini sifat ‘Adl-Nya Allah, maka kita tidak boleh berbuat ... terhadap orang lain.

a. santun

b. sopan

c. baik

d. jahat

19. Iman kepada Rasul Allah merupkan rukun iman yang ke- ....

a. 1

b. 2

c. 3

d. 4

20. Para Rasul yang wajib diimani oleh setiap mukmin berjumlah ....

a. 22

b. 23

c. 24

d. 25

21. Di antara sifat wajib bagi Rasul adalah Siddiq, yang artinya ....

a. rajin

b. jujur

c. pandai

d. cerdas

22. Melaksanakan amanah dari orangtua maupun guru merupakan sikap meneladani sifat wajib Rasul yang berupa ....

a. siddiq

b. amanah

c. tabligh

d. fatonah

23. Setiap Nabi dan Rasul memiliki sifat Fatonah, yang artinya ....

a. dapat dipercaya

b. menyampaikan wahyu

c. jujur

d. cerdas

24. Berikut ini yang tidak termasuk bukti cinta terhadap Nabi Muhammad adalah ....

a. tidak ingkar janji

b. rajin mengaji

c. gemar bersholawat atas nabi

d. suka menonton TV

25. Termasuk dari perilaku terpuji adalah ....

a. bohong

b. berkata kasar

c. sopan

d. ingkar janji

26. Ketika berjumpa dengan teman, hendaknya yang pertama kali kita ucapkan adalah ....

a. tahmid

b. salam

c. takbir

d. syukur

27. Orang yang berperilaku santun mempunyai sifat-sifat dibawah ini, kecuali ....

a. suka mencela

b. hormat

c. penyayang

d. pengasih

28. Ketika orang lain telah berjasa kepada kita, hendaknya kita mengucapkan ....

a. sampai jumpa

b. terima kasih

c. salam

d. kata-kata manis

29. Selain diperintahkan menjaga hubungan kita dengan Allah SWT, kita juga diperintahkan untuk selalu berbuat baik terhadap sesama. Karena sebaik-baik manusia adalah yang ... bagi yang lain

a. berharga

b. bermanfat

c. bekerja

d. berbicara

30. Kita harus bersedia meminta maaf kepada orang lain apabila kita berbuat ....

a. sopan

b. baik

c. salah

d. santun

31. Rasulullah saw selalu berbuat baik terhadap siapapun, bahkan terhadap orang yang telah menghina beliau. Untuk meneladani sikap tersebut saat kita dihina hendaknya ...

a. membalas

b. berkata kasar

c. mencaci

d. bersabar

32. Berikut ini yang merupakan bentuk dari sifat amanah adalah ....

a. mengerjakan tugas dirumah

b. suka mencontek ketika ulangan

c. belajar dengan sungguh-sungguh karena takut terhadap guru

d. segera menyampaikan pesan dari guru kepada orangtua di rumah

33. Nabi Muhammad dijuluki “Al-Amin” yang artinya ...

a. jujur

b. dapat dipercaya

c. cerdas

d. sopan

34. Kita akan mendapat kepercayaan dari orang lain apabila kita selalu ... dalam perkataan.

a. bohong

b. lucu

c. baik

d. jujur

35. Apabila kita ditunjuk menjadi ketua kelas, maka sikap kita yang sesuai adalah menerima, ....

a. karena kita akan terkenal

b. meskipun dengan terpaksa

c. karena kita telah dipercaya temanteman

d. karena orang tua juga Ketua RT

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

36.

Lanjutan dari ayat di atas adalah ...

37. Di dalam Surah Al-Falaq diterangkan bahwa manusia harus selalu memohon perlindungan kepada ....

38. Bagi orang yang berakal segala yang ada di langit dan di bumi merupakan ... Allah SWT

39. Diantara sifat Allah adalah Al-‘Azim yang artinya ....

40. Para Rasul wajib menyampaikan wahyu kepada umatnya, atau bisa disebut memiliki sifat ....

41. Terhadap orang lain kita harus membiasakan diri untuk berkata ....

42. Apabila salah satu dari teman kita sakit, maka kita harus ....

43. Selalu menepati janji merupakan perilaku Amanah, lawan dari amanah adalah ....

44. Ketika kita berjanji hendaknya kita mengucapkan ....

45. Khianat adalah salah satu ciri dari orang yang ....

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!

46. Tuliskan ayat terakhir dari Surah Al-Falaq!

47. Sebutkan 4 sifat wajib yang dimiliki para Rasul!

48. Terkadang kita memiliki teman yang cerdas lahir dari keluarga kurang mampu, ataupun teman yang kurang pandai dari keluarga kaya. Dari hal itu kita bisa tahu, sifat apakah yang dimiliki Allah?

49. Para Nabi yang wajib kita ketahui berjumlah 25, sebutkan 5 di antaranya!

50. Tuliskan satu perilaku yang pernah kamu kerjakan dan merupakan bentuk dari sifat amanah!

Untuk kunci jawaban soal Agama Islam diatas dapat anda download pada link berikut ini :

>  Download Soal UTS PAI Kelas 4 Semester 1 Kurikulum 2013 - UNDUH

Demikian contoh soal UTS PAI Kelas 4 SD Semester 1 yang dapat kami bagikan, semoga dapat bermanfaat buat adik-adik serta bapak atau ibu guru bidang study agama islam di sekolah dasar.

Selalu ikuti kami di Google News pada link berikut ini

Sekodas News