Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Soal Ulangan Harian / Uji Kompetensi IPS Kelas 6 Semester 2 dan Kunci Jawaban

Sekodas.com - Di akhir pembelajaran sebuah tema biasanya diadakan ulangan untuk mengetahui kemampuan peserta didik dalam menerima pelajaran. Untuk itu admin bagikan sebuah contoh soal ulangan harian atau uji kompetensi IPS bagi kelas 6 semester 2 lengkap kunci jawaban.

soal ulangan ips kelas 6 semester 2

Contoh soal ulangan harian IPS kelas 6 semester 2 di bawah dapat diterapkan pada kurikulum 2013 maupun kurikulum merdeka.

Akan tetapi kalian jangan terlalu berharap jika soal penilaian / ulangan harian IPS kelas 6 semester 2 di bawah keluar saat ulangan yang sesungguhnya nanti.

Soal IPS kelas 6 semester genap di bawah hanyalah sebagai tambahan wawasan atau tambahan pengetahuan kita saja.

Soal Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

Bagi yang memerlukan soal dan kunci jawaban ulangan IPS kelas 6 SD semester 2 ini bisa download pada link di akhir soal ini.

Berikut soal-soal Ulangan IPS kelas 6 semester 2 tentang gejala alam di Indonesia mulai dari pilihan ganda, isian dan uraian sudah lengkap dengan kunci jawaban.

Soal Pilihan Ganda Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

1. Suatu keadaan yang tidak biasa yang disebabkan dari alam sendiri sering dinamakan ....
a. fenomena alam
b. peristiwa alam
c. musim
d. bencana alam

2. Berikut ini merupakan gejala gunung berapi akan meletus, kecuali ....
a. terjadi gempa kecil-kecilan
b. peningkatan bau belerang
c. binatang banyak yang turun gunung
d. suhu udara sejuk

3. Titik embun biasanya dapat kita temui pada ....
a. pagi hari
b. dini hari
c. sore hari
d. malam hari

4. Asap kebakaran hutan dapat mengganggu mata. Hal ini berarti kebakaran hutan merugikan ....
a. kesehatan manusia
b. dunia penerbangan
c. lingkungan
d. habitat binatang

5. Peristiwa yang disebabkan oleh alam dapat bersifat ....
a. merugikan dan membosankan
b. membosankan dan mengesankan
c. menguntungkan dan mengesankan
d. merugikan dan menguntungkan

6. Sebagai bangsa yang berperikemanusiaan, maka apabila terjadi bencana terhadap para korbannya kita wajib ....
a. mendoakannya
b. menolongnya
c. membiarkan
d. mensyukuri

7. Upaya meminimalisasi korban bencana dikenal dengan istilah ....
a. evaluasi
b. evakuasi
c. migrasi
d. mitigasi

8. Tindakan di bawah ini yang dapat menyebabkan kebakaran yaitu ....
a. menanam pohon di lahan kosong
b. menghidupkan lampu
c. membuang puntung rokok sembarangan
d. mematikan api unggun dengan air

9. Pembangunan yang berwawasan lingkungan dapat mencegah terjadinya ....
a. bencana alam
b. kesuburan alam
c. kemajuan
d. gempa bumi

10. Serangkaian kegiatan yang dilakukan dengan segera setelah terjadi bencana disebut ....
a. tanggap darurat
b. darurat perang
c. gawat darurat
d. posko darurat

11. Sistem peringatan dini biasanya diberikan untuk mengantisipasi terjadinya bencana berikut ini, kecuali ....
a. gunung meletus
b. tanah longsor
c. tsunami
d. banjir

12. Aliran air yang tersumbat pada saat musim hujan dapat menyebabkan ....
a. tanah longsor
b. gempa bumi
c. banjir
d. erosi tanah

13. Tanah longsor sering terjadi di daerah ....
a. pantai
b. perkotaan
c. pedesaan
d. lereng pegunungan

14. Istilah tsunami berasal dari bahasa ....
a. Cina
b. Inggris
c. Jepang
d. Korea

15. Jalur Pegunungan Mediterenia di Indonesia melintasi wilayah ....
a. Pulau Kalimantan
b. Pulau Sumatera
c. Pulau Sulawesi
d. Pulau Papua

16. Tabrakan antar lempeng bumi dapat menyebabkan terjadinya ....
a. tanah longsor
b. banjir
c. angin topan
d. gempa bumi

17. Musim hujan di Indonesia terjadi pada bulan ....
a. September - Juli
b. April - Oktober
c. Mei - November
d. Oktober - April

18. Pegunungan Mediterenia masuk Indonesia melewati ....
a. Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua
b. Sumatera, Kalimantan, Bali, dan Jawa
c. Sumatera, Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara
d. Sumatera, Sulawesi, Bali, dan Jawa

19. Tsunami biasa terjadi karena adanya ....
a. gunung meletus
b. hutan terbakar
c. angin ribut
d. gempa bumi

20. Salah satu keuntungan dengan adanya gunung berapi adalah ....
a. sering terjadi gemap
b. semburan lavanya sangat menarik
c. tanaman banyak yang layu
d. sisa semburan lahar menyebabkan tanah menjadi subur

21. Peristiwa yang terjadi secara alami disebut ....
a. ramalan cuaca
b. gejala alam
c. bentang alam
d. ketampakan alam

22. Pada umumnya, musim kemarau di Indonesia berlangsung pada bulan ....
a. Januari - Juni
b. April - Oktober
c. Oktober - April
d. Juni - Januari

23. Keadaan udara pada waktu tertentu yang sifatnya berubah-ubah disebut ....
a. iklim
b. gejala alam
c. hujan
d. cuaca

24. Garis bujur 0⁰ dihitung mulai dari kota ....
a. London
b. Greenwich
c. Lampung
d. AMbon

25. Salah satu kota di Indonesia yang pernah dilanda tsunami adalah ....
a. Yogyakarta
b. Banda Aceh
c. Lampung
d. Ambon

26. Gempa bumi dan tsunami paling dahsat di Indonesia pernah terjadi di ....
a. Bali
b. Lampung
c. Jawa Barat
d. Nangroe Aceh Darussalam

27. Gejala alam seperti banjir bisa disebabkan oleh .... manusia.
a. kecerobohan
b. perilaku
c. kebiasaan
d. perawatan

28. Gempa terdiri atas gempa tektonik dan ....
a. vulkanik
b. susulan
c. lokal
d. setempat

29. Lempeng bumi yang tidak melintasi wilayah Indonesia adalah ....
a. Eurasia
b. Indo - Australia
c. Pasifik
d. Antartika

30. Angin muson barat berhembus dari ....
a. Australia
b. Papua Nugini
c. Eropa
d. Asia

Soal Isian Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

1. Pusat gempa biasanya berada di ......

2. Alat untuk mengukur gempa disebut .....

3. Bencana alam selain disebabkan oleh alam dapat juga disebabkan oleh ....

4. Ukuran besar kecilnya kekuatan gempa umumnya menggunakan satuan .....

5. Gunung Krakatau yang pernah meletus dahsyat terletak di antara ....

6. Asbes adalah salah satu bahan yang dikenal sangat tahan terhadap ....

7. Banjir besar disebut juga dengan banjir ....

8. Hutan gundul dapat menyebabkan bencana ....

9. Kata "tsunami" berasal dari bahasa .....

10. Lahan sekitar gunung berapi umumnya ....

Soal Uraian Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

1. Mengapa Indonesia mendapat julukan sebagai negara maritim?

2. Jelaskan pembagian wilayah waktu di Indonesia!

3. Jelaskan tentang angin!

4. Mengapa para nelayan berangkat melaut pada malam hari!

5. Jelaskan pengertian pantai!

Kunci Jawaban Soal Ulangan Uji Kompetensi IPS Kelas 6 Semester 2 di atas bisa dilihat berikut ini.

Kunci Jawaban Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

Pilihan Ganda

  1. A. fenomena alam
  2. D. suhu udara sejuk
  3. A. pagi hari
  4. A. kesehatan manusia
  5. D. merugikan dan menguntungkan
  6. B. menolongnya
  7. D. mitigasi
  8. C. membuang puntung rokok sembarangan
  9. A. bencana alam
  10. A. tanggap darurat
  11. D. banjir
  12. C. banjir
  13. D. lereng pegunungan
  14. B. Pulau Sumatera
  15. C. Jepang
  16. D. gempa bumi
  17. D. Oktober - April
  18. C. Sumatera, Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara
  19. D. gempa bumi
  20. D. sisa semburan lahar menyebabkan tanah menjadi subur
  21. B. gejala alam
  22. B. April - Oktober
  23. D. cuaca
  24. B. Greenwich
  25. B. Banda Aceh
  26. D. Nangroe Aceh Darussalam
  27. B. perilaku
  28. A. vulkanik
  29. D. Antartika
  30. D. Asia

Isian

  1. dalam bumi
  2. seismograf
  3. ulah manusia
  4. skala Richter
  5. Jawa dan Sumatera
  6. panas
  7. bandang
  8. banjir
  9. Jepang
  10. subur

Uraian

  1. Karena negara Indonesia sebagian besar wilayahnya berupa lautan
  2. a. WIB pada garis 105⁰BT, meliputi: Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Jawa, Madura, dan Sumatera
    b. WITA pada garis 120⁰BT, meliputi: Sulawesi, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Bali, dan Nusa Tenggara
    c. WIT pada garis 135⁰BT, meliputi: Maluku, Maluku Utara, dan Papua
  3. Angin adalah udara yang bergerak dari daerah tekanan udara tinggi ke tekanan rendah
  4. Karena pada malam hari bertiup angin darat, sehingga kapal nelayan akan mudah mencapai tengah lautan
  5. Pantai adalah bagian dari daratan yang berbatasan langsung dengan laut (pantai terjal dan pantai landai)
    contoh: Pantai Kuta di Bali, Pantai Parangtritis di Yogyakarta

Untuk link download soal dan kunci jawaban ulangan IPS kelas 6 semester 2 bisa diklik atau dilihat pada link berikut.

Soal Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

Kunci Jawaban Ulangan IPS Kelas 6 Semester 2

Demikian Contoh Soal Ulangan Harian / Uji Kompetensi IPS Kelas 6 Semester 2 dan Kunci Jawaban yang dapat admin sampaikan, semoga bermanfaat.

Selalu ikuti kami di Google News pada link berikut ini

Sekodas News