Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal UTS Penjaskes Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013

 Berikut contoh Soal UTS/PTS Penjaskes (PJOK) Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013 tahun ajaran 2022/2023 yang kami bagikan buat adik-adik kelas 6 SD/MI. Contoh soal ini juga sudah dilengkapi dengan kunci jawaban sehingga mudah buat belajar.

Untuk mempersiapkan diri dalam ulangan tengah semester adik-adik harus belajar mengerjakan soal-soal agar dalam ulangan nanti dapat mengerjakan soal dengan baik dan mendapat nilai yang diinginkan. 

Contoh Soal UTS/PTS Penjaskes (PJOK) Kelas 6 SD Semester gasal/ganjil K13 revisi 2018 dan kunci jawaban ini juga dapat dijadikan oleh bapak ibu guru olahraga sebagai referensi pembuatan soal.

Soal UTS/PTS Penjas (PJOK) Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013

I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c, dan d di depan jawaban yang paling benar!

1. Manfaat dari olah raga adalah, kecuali ...

a. membentuk otot
b. menambah berat badan
c. menambah tinggi badan
d. melatih pernafasan

2. Gaya renang ada beberapa, di bawah yang bukan gaya renang adalah ...

a. punggung
b. katak
c. batu
d. kupu-kupu

3. Renang termasuk olahraga ...

a. air
b. bola kecil
c. bola besar
d. atletik

4. Kita dianjurkan bisa renang, kecuali ...

a. penyelamatan di air
b. mengisi waktu luang
c. memperlancar peredaran darah
d. menyehatkan tubuh

5. Kita sebelum melakukan olahraga renang, sebaiknya ...

a. peregangan otot
b. mandi dulu
c. pendinginan
d. lari-lari

6. Gaya dada pada renang disebut juga gaya ...

a. katak
b. lumba-lumba
c. kupu-kupu
d. bebas

7. Induk organisasi renang Indonesia adalah ...

a. PBSI
b. PRSI
c. PRSSNI
d. Percasi

8. Saat berenang dengan gaya dada, cara kita bernafas adalah ...

a. mengambil nafas dengan mulut, kemudian dikeluarkan melalui hidung
b. mengambil nafas di dalam air
c. menghirup udara di dalam air
d. menghirup udara di dalam dan di luar air

9. Posisi badan yang benar saat melakukan renang gaya dada adalah ...

a. lurus
b. membungkuk
c. melenting
d. meliuk

10. Saat melakukan gerakan renang gaya dada, posisi jari yang benar adalah ...

a. dirapatkan
b. direnggangkan
c. ditekuk
d. disilangkan

11. Yang harus dihindari saat di kolam renang, kecuali ...

a. main kejar-kejaran di tepi kolam
b. membasuh muka di tepi kolam renang
c. didampingi pelatih saat berenang
d. meloncat ke kolam yang dangkal dengan posisi menukik

12. Saat melakukan penyelamatan di air, harus bersikap ...

a. bingung
b. panik
c. tenang
d. tegang

13. Lomba renang dilakukan di ...

a. kolam renang
b. waduk
c. sungai
d. rawa

14. Saat meluncur pada waktu renang, kita harus memperhatikan gerakan tangan, kecuali ...

a, kedua tangan lurus ke belakang
b. gerakan tangan dimulai dari gerakan mendayung kedua lengan di bawah air
c. kedua telapak tangan menekan ke arah luar, arah bawah, dan belakang
d. kedua siku ditekuk ke dalam hingga tangan secara bersama-sama memutar dan menekan di depan

15. Renang gaya dada, arah tendangan telapak kaki adalah ...

a. ke depan
b. ke atas
c. ke samping
d. ke belakang

16. Pada waktu renang gaya dada kita membuang nafas dilakukan di ...

a. dalam air
b. sebelah kiri badan
c. luara air
d. sebelah kanan badan

17. Posisi kepala saat melakukan renang gaya dada adalah ...

a. dalam air
b. dasar kolam
c. atas air
d. atas kolam

18. Kemampuan yang dimiliki makhluk hidup untuk mempertahankan keturunan adalah ...

a. reorganisasi
b. reboisasi
c. reproduksi
d. reuse

19. Salah satu penyebab penyakit muncul pada alat reproduksi adalah ...

a. selalu dibersihkan
b. mandi dua kali dalam sehari
c. membasuhnya setelah buang air kecil
d. tidak pernah dibersihkan

20. Berapa kali kita mandi dalam sehari ...

a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

II. Isialah titik-titik di bawah dengan jawaban yang tepat!

1. Renang merupakan salah satu aktivitas yang harus dilakukan di ...

2. Gerakan dalam renang merupakan kombinasi dari posisi badan, gerakan lengan, gerakan tungkai dan ...

3. Berenang dilakukan tanpa perlengkapan buatan dimaksudkan untuk ...

4. Gerakan meluncur saat renang dapat bermanfaat melatih ...

5. Saat melakukan gerakan meluncur air dalam kolam memiliki ketinggian ...

6. Sebelum melakukan olahraga renang sebaiknya melakukan ... terlebih dahulu.

7. Sebelum kita mahir dalam renang, saat berlatih sebaiknya di kolam yang ...

8. Kedua tangan saat melakukan gerakan meluncur harus diluruskan ke ...

9. Makhluk hidup melakukan reproduksi dengan cara ...

10. Setelah buang air kecil sebaiknya kita ...

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan tepat!

1. Apa yang dimaksud dengan kegiatan berenang?

2. Dalam berenang ada beberapa gaya, sebutkan 4 gaya renang yang kamu ketahui!

3. Sebutkan langkah-langkah meluncur saat melakukan renang gaya dada!

4. Jelaskan cara melakukan gerakan lengan saat melakukan renang gaya dada!

5. Bagimana cara melakukan gerakan tungkai kaki saat renang gaya dada!

6. Apa yang dimaksud dengan alat reproduksi? Tuliskan juga tujuan reproduksi!

7. Sebutkan alat reproduksi laki-laki dan perempuan!

8. Bagaimana cara agar tidak terjerumus dalam kenakalan remaja saat masa pubertas!

9. Sebutkan macam-macam penyakit pada alat reproduksi!

10. Bagaimana cara menjaga kebersihan alat reproduksi!

Demikian contoh Soal UTS/PTS Penjas (PJOK) Kelas 6 SD Semester 1 Kurikulum 2013 dan kunci jawaban yang dapat kami bagikan. Semoga bermanfaat.

Kunci jawaban soal di atas dapat anda dapatkan dengan cara klik link berikut ini:

Pencarian Terkait:

soal uts penjas kelas 6
soal uts penjas kelas 6 semester 1
soal uts penjas kelas 6 semester 2
soal uts penjaskes kelas 6 semester 1 dan kunci jawabannya
soal uts penjas kelas 6 semester 2 k13
soal uts penjas kelas 6 k13
soal uts penjas kelas 6 semester 2 dan kunci jawabannya
soal uts penjas kelas 6 semester 2 dan kunci jawaban
soal uts penjas kelas 6 dan kunci jawaban
soal uts penjas kelas 6 semester genap

Selalu ikuti kami di Google News pada link berikut ini

Sekodas News